WAJO,- Ketua Umum Pendamping Kebijakan Pemerhati Masyarakat (PKPM) Sulawesi Selatan Eka Darmawansyah Beserta Rombongan, Melaksanakan Kunjungan Di Kecamatan Pitumpanua Sebagai Respon Cepat Terhadap Dampak Banjir Yang Melanda Wilayah Tersebut. Didampingi Oleh wakil Sekretaris Jendral Andi Nur Afni, S.AP Dan Ketua PIC Kesehatan Mariyanti beserta Ketua PIC EKIP Imbar Haris, Ketua Umum Hadir Penyerahan Bantuan Kepada Masyarakat Yang Terdampak Banjir.
Dalam Upaya Membantu Masyarakat Yang Terkena Musibah Banjir, Bantuan Yang Diserahkan Mencakup Kebutuhan Pokok Seperti Beras, Indomie, Biskuit, Perlengkapan Mandi, Obat-Obatan, Perlengkapan Bayi Dan Baju Layak Pakai.
“Kami Berharap Bantuan Yang Diserahkan Dapat Memberikan Sedikit Kenyamanan Dan Membantu Proses Pemulihan Masyarakat Yang Terdampak,” Tambah Ketua Umum PKPM
Andi Bunga Intan (Warga) Mengucapkan Banyak Terima Kasih Kepada PKPM Sulawesi Selatan Atas Bantuannya Kepada Kami, Awalnya Kami Fikir Bahwa Bantuan Yang Di Bawa Oleh PKPM Sulawesi Selatan Tidak Sampai Masuk Ke Kami Secara Karena Secara Tiba-Tiba Air Dari Sungai Meluap Sampai Ke Jalan Hingga Mencapai Betis Berselang 3 Jam Memberanikan Diri Untuk Masuk Membawa Bantuan Kepada Kami Dan Disalurkan Lansung Kepada Warga Walaupun Tidak Menggunakan Alas Kaki.
Ketua Umum PKPM Eka Darmawansyah Menyampaikan Ucapan Terima Kasih Kepada Remeja PKPM, Komunitas Pemersatu Seniman DPK Pangkep, Masjid Nurul Qur’an Dan KLT-V Indonesia Atas kerja samanya dalam penggalangan bantuan donasi dan tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Kepala UPT Pasar Pa’baeng Baeng, UPT Pasar Senggol, UPT Pasar Malino, UPT Pasar Balang-Balang Dan Pengguna Jalan Perempatan Masjid Raya Dan Veteran.
Pendamping Kebijakan Pemerhati Masyarakat (PKPM) Sulawesi Selatan Berharap Agar Kondisi Segera Membaik Dan Masyarakat Yang Terdampak Dapat Pulih Kembali, Di Kelurahan Siwa Kecamatan Pitumpanua